Bengkulu Hits – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara sebagai tuan rumah MTQ ke-36 Tingkat Provinsi Bengkulu telah resmi meluncurkan logo dan maskot untuk acara yang akan berlangsung pada 3-10 Juni mendatang.
Acara peluncuran ini dihadiri oleh perwakilan Kanwil Kemenag dan LPTQ Provinsi Bengkulu, Sekdaprov, Kepala Bagian Kesra, dan Kepala Kantor Kemenag se-Bengkulu, yang dilaksanakan di Masjid Agung Kota Arga Makmur, Senin (20/5/2024).
Bupati Bengkulu Utara, Ir. Mian, menyebut bahwa peluncuran logo dan maskot ini adalah bagian dari rangkaian kegiatan MTQ ke-36 Tingkat Provinsi Bengkulu.
Ia menjelaskan, “Melalui peresmian logo dan maskot ini dengan simbol Tugu Amanah semoga menjadi dampak positif bagi masyarakat Bengkulu Utara,”
Selain itu, saat pelaksanaan MTQ pada 3-10 Juni 2024, pihaknya juga akan mempromosikan beberapa objek wisata yang akan menjadi tempat rekreasi bagi para kafilah dari berbagai kabupaten di Provinsi Bengkulu.
“Sebagai tuan rumah, kami telah mempersiapkan yang terbaik untuk para kafilah, termasuk produk UMKM, hotel, serta keterlibatan masyarakat melalui bazar dan kuliner yang turut mendukung kesuksesan kegiatan MTQ,” ujar Mian.