Bengkulu Hits – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata dan Sumarno, secara resmi mendapatkan nomor urut 1 dalam Pilkada Serentak 2024, Senin (23/9/2024).
Nomor urut tersebut diperoleh dalam acara Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara yang diselenggarakan oleh KPU di kantor setempat.
“Semoga dengan nomor 1 ini, masyarakat Bengkulu Utara menjadikan kami sebagai pilihan utama dalam Pilkada Serentak ini,” ujar Arie Septia Adinata.
Arie menegaskan bahwa dirinya dan tim akan berkomitmen untuk mematuhi semua aturan dan regulasi dalam menjalankan kampanye.
“Kami tidak akan menggunakan politik pecah belah. Kami berkomitmen menghadirkan politik yang riang gembira, sesuai dengan semangat pesta demokrasi,” tambahnya.
Ketua KPU Kabupaten Bengkulu Utara, Santoso, menjelaskan bahwa pengundian dan penetapan nomor urut ini merupakan bagian dari tahapan Pilkada Serentak 2024.
“Hanya ada satu pasangan calon. Kami telah melalui seluruh tahapan, termasuk perpanjangan masa pendaftaran,” ungkap Santoso dalam sambutannya.
Acara pleno ini juga dihadiri oleh Forkopimda setempat, Bawaslu Bengkulu Utara, ketua partai pengusung, dan tim pemenangan Arie-Sumarno. (NR)